Header Ads

Mengenal Zabivaka, Si Maskot Piala Dunia Rusia 2018

Hak Cipta Milik Great Lakes Advocate

ePiala Dunia - Piala Dunia 2018 kali ini akan memakai maskot serigala berkacamata Zabivaka. Namanya sendiri diambil dari bahasa Rusia yang artinya Sang Pencetak Gol.
Maskot ini memenangkan polling dan menerima 53 persen suara dari jutaan voting FIFA. Ia mengalahkan pesaingnya Si Harimau (27%) dan Si Kucing (20%).


Dalam laman resmi FIFA, dijelaskan filosofi yang memayungi sosok ini. Zabivaka dianggap sebagai penjelmaan sosok yang memesona, percaya diri, dan punya rasa sosial. "Sebagai pemain sepak bola dia mungkin yang termuda dalam timnya, tapi dia cepat, berani, berteknik, dan berkontribusi pada kemenangan tim."

Sosok maskot serigala yang terlihat sporty merupakan hasil kreasi seorang siswa sekolah desain bernama Ekaterina Bocharova.

Pada 2016, saat peluncuran maskot ini, Legenda Brasil Ronaldo turut hadir dan ia mengaku kagum. "Maskot adalah duta hebat untuk mempromosikan acara dan menghadirkan sukacita di stadion," ujarnya. "Saya sudah bisa meramalkan itu terjadi di Rusia bersama Zabivaka. Ia pasti akan diingat untuk waktu yang lama oleh fans sepakbola seluruh dunia."

Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.
close
Banner iklan disini